Friday, September 14, 2018

Jinakkan Arema, Persib Pede Hadapi Borneo

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung menang 2-0 atas tamunya Arema FC dalam lanjutan Liga 1, Kamis (13/9/2018) WIB. Kemenangan ini dianggap Gelandang Persib, Dedi 'Dado' Kusnandar sebagai modal bagus menghadapi Borneo FC.

"Pertama, saya ucapkan Alhamdulilah. Apalagi setelah libur lama. Di awal pertandingan agak berat tapi kita bisa menang. (Ini) jadi modal bagus untuk pertandingan selanjutnya," ujar Dado seperti dilansir situs resmi klub.

Kemenangan atas Arema membuat Persib kukuh di puncak klasemen Liga 1. Maung Bandung dan kawan-kawan kini mengemas 38 poin, unggul dua poin dari pesaing terdekat mereka, Madura United dengan 36 poin.

Persib meraih kemenangan atas Arema dengan susah payah. Tim asuhan Mario Gomez ini baru bisa mencetak gol di menit 43 lewat Atep.

Persib lalu menambah satu gol lagi di babak kedua. Bojan Malisic mencetak gol setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Arema.

Berita video momen salah satu serangan Arema FC saat menghadapi Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam lanjutan Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak, Kamis (13/9/2018).

Let's block ads! (Why?)

https://ift.tt/2MuRVQg
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment