Jakarta, CNN Indonesia -- Kepala Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengklaim Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal menjadi penasihat lantaran diminta oleh Prabowo Subianto. "Itu permintaan Pak Prabowo, bahwa beliau ingin Pak SBY sebagai mentornya beliau," ucap Ferdinand di kediaman SBY, Jakarta, Rabu (12/9). Ferdinand lupa kapan Prabowo meminta SBY untuk menjadi penasihat. Ia hanya memastikan bahwa SBY bakal menjadi penasihat atau mentor Prabowo, bukan penasihat tim pemenangan. "Bukan Penasihat tim pemenangan," ujar Ferdinand. Ferdinand mengatakan Prabowo meminta SBY menjadi penasihatnya lantaran pengalaman politik di masa lalu. Ferdinand menyebut SBY tergolong berhasil dalam mengikuti kontestasi pemilu pada Pilpres 2004 dan Pilpres 2009."Pertimbangannya karena Pak SBY berhasil mengikuti dua kali pemilu dan dua kali memenangi," ujarnya.  Kepala Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean. (CNN Indonesia/Hesti Rika) | Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief pun membenarkan bahwa SBY bakal menjadi penasihat pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno."Iya, betul," ucap Andi saat dikonfirmasi, Rabu (12/9). Andi tidak menjelaskan secara rinci proses yang dilalui sehingga SBY didapuk menjadi penasihat. Namun dia tidak menampik secara tegas bahwa Prabowo yang meminta. Andi hanya mengatakan posisi SBY tersebut sudah disepakati bersama. "Atas persetujuan kedua belah pihak," ucap Andi.Dia berharap koalisi Prabowo-Sandi dapat menjalankan misi secara optimal demi kemenangan di pilpres 2019 dengan SBY sebagai penasihat. Namun, Andi belum mau merinci kerja-kerja yang akan dilakukan SBY sebagai penasihat. Sebelumnya, Anggota Badan Komunikasi Partai Gerindr Andre Rosiade menyebut Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono tidak akan masuk ke dalam struktur tim kampanye nasional Prabowo-Sandi. Menurutnya, SBY bakal menjadi penasihat yang berada di luar struktur tim. "Iya, rencananya memang penasihat," kata Andre saat dihubungi, Rabu (12/9).  Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief. (Detikcom/Audrey) | Andre mengatakan posisi SBY itu akan diumumkan secara resmi pada malam ini usai menghelat pertemuan dengan Prabowo dan Sandi. Pertemuan ini juga mengagendakan perampungan tim pemenangan Prabowo-Sandi."Iya, nanti malam lah, biar petinggi yang mengumumkan. Tapi iya betul, rencananya Pak SBY jadi penasihat Pak Prabowo," tutup dia. Sebelumnya, Gerindra sempat mengusulkan SBY menjadi ketua tim pemenangan Prabowo-Sandi. Pengalaman SBY menjadi presiden selama dua periode dinilai mampu memenangkan pasangan yang diusung oleh Gerindra, PKS, PAN, dan Demokrat itu. "Kalau bisa Pak SBY lah. Pak SBY kan pengalaman menjadi presiden sepuluh tahun," kata Ketua DPP Gerindra Ahmad Riza Patria. (pmg/arh) Let's block ads! (Why?) via CNN Indonesia https://ift.tt/2Mk2Jk4 |
0 Comments:
Post a Comment