Jakarta, CNN Indonesia -- Daniel Ricciardo menjadi yang tercepat pada latihan bebas pertama Formula One (F1) GP Singapura 2018 yang didominasi Red Bull Racing, Jumat (14/9). Dikutip dari Motorsport, Ricciardo menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 39,711 detik. Ricciardo sukses menggeser pebalap Ferrari Sebastian Vettel dari posisi teratas saat meraih catatan waktu terbaik. Vettel kemudian tergusur ke posisi tiga setelah rekan setim Ricciardo, Max Verstappen, berada di posisi kedua terpaut 0,201 detik. Vettel mengakhiri latihan bebas pertama GP Singapura dengan terpaut 0,286 detik.Rekan setim Vettel, Kimi Raikkonen, berada di posisi keempat dengan tertinggal 0,775 detik setelah sempat bermasalah dengan mobil. Baik Vettel dan Raikkonen lebih banyak menghabiskan satu jam pertama latihan bebas di garasi dengan hanya melakukan sepuluh lap. Ferrari sepertinya menunggu temperatur trek di Sirkuit Jalan Raya Singapura turun.  Max Verstappen berada di posisi kedua pada FP I GP Singapura. (Dan Istitene/Getty Images/AFP) | Pebalap Renault Nico Hulkenberg berhasil unggul atas pemuncak klasemen F1 2018 Lewis Hamilton dan berada di posisi kelima. Rekan setim Hulkenberg, Carlos Sainz, berada di posisi ketujuh, disusul oleh Valtteri Bottas dan Charles Leclerc.Pebalap Haas Romain Grosjean melengkapi posisi sepuluh besar di latihan bebas pertama GP Singapura dengan terpaut 2,397 detik dari Ricciardo. Hasil latihan bebas pertama F1 GP Singapura 2018:1. Daniel Ricciardo Red Bull 1 menit 39,711 detik 2. Max Verstappen Red Bull +0,201 detik 3. Sebastian Vettel Ferrari +0,286 detik 4. Kimi Raikkonen Ferrari +0,775 detik 5. Nico Hulkenberg Renault +1,394 detik 6. Lewis Hamilton Mercedes +1,521 detik 7. Carlos Sainz Renault +1,618 detik 8. Valtteri Bottas Mercedes +1,718 detik 9. Charles Leclerc Sauber +2,324 detik 10.Romain Grosjean Haas +2,397 detik (jun) Let's block ads! (Why?) via CNN Indonesia https://ift.tt/2xfw3CV |
0 Comments:
Post a Comment