Saturday, September 15, 2018

Hazard Hattrick, Chelsea Geser Liverpool di Puncak Klasemen

Jakarta, CNN Indonesia -- Chelsea menang 4-1 atas Cardiff City dalam lanjutan pertandingan Liga Primer Inggris musim 2018/2019 di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (15/9).

Cardiff City memberikan kejutan kepada Chelsea dengan memberiakn serangan pada menit-menit awal babak pertama. Tetapi Chelsea tidak tinggal diam. Melalui penyerang Olivier Giroud Chelsea memberikan bahaya untuk Cardiff. Sayang sundulan pemain asal Prancis itu pada menit ketujuh masih melebar.

Dua menit kemudian Giroud kembali melakukan percobaan gol untuk membawa tuan rumah unggul lebih dulu. Hanya saja, untuk kedua kalinya mantan pemain Arsenal itu tidak berhasil membobol gawang Cardiff.

Meski terus ditekan, Cardiff akhirnya bisa memberikan kejutan kepada tuan rumah dengan mencetak gol lebih dulu pada menit ke-15 melalui Sol Bamba. Gol itu tercipta berkat umpan dari Sean Morrison.

Sundulan Morrison ke depan gawang The Blues berhasil disontek dengan cepat oleh Bamba melewati adangan pemain lawan. Sontekan kaki kanan Bamba itu pun tidak bisa diantisipasi kiper Kepa Arrizabalaga.

Pada menit ke-24 Chelsea hampir saja menyamakan kedudukan. Tetapi tendangan kaki kiri Pedro masih menyamping tipis dari sisi kanan gawang Cardiff.

Upaya Chelsea menyamakan kedudukan tercipta pada menit ke-37 melalui Eden Hazard. Sesaat setelah menerima operan dari Giroud, Hazard langsung melepaskan tembakan keras dengan kaki kanan ke pojok kanan gawang Neil Etheridge.

Dengan kualitas individu yang dimilikinya, Hazard kembali mencetak gol pada menit ke-44 sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1.

Di babak kedua penampilan Chelsea tetap impresif. Pada menit ke-63 Pedro berupaya menambah gol untuk Chelsea. Tetapi tendangan pemain asal Spanyol itu bisa diblok lini belakang Cardiff.

Lini belakang Cardiff kembali mendapat tekanan dari Chelsea. Kali ini giliran Hazard yang memberikan ancaman pada menit ke-69. Hanya saja upaya Hazard untuk mencetak hattrick bisa digagalkan tembok pertahanan tim tamu.

Pada menit ke-81 Hazard sukses mencetak hattrick melalui titik penalti sekaligus menambah keunggulan Chelsea. Hukuman penalti itu diberikan wasit Jonathan Moss setelah Willian dijatuhkan Bamba. Sepakan Hazard ke sisi kiri sukses mengecoh kiper Cardiff.

Willian menggenapkan kemenangan Chelsean menjadi 4-1 pada menit ke-83. Memanfaatkan umpan Marcos Alonso dari sisi kiri, tendangan keras nan terarah Willian dari luar kotak penalti tidak bisa diantisipasi Etheridge. Chelsea pun menutup pertandingan dengan kemenangan 4-1.

Kemenangan tersebut membuat The Blues ke puncak klasemen Liga Primer Inggris menggeser Liverpool yang pada laga sebelumnya baru saja mengalahkan Tottenham Hotspur 2-1. Meski sama-sama mengoleksi 15 poin, tetapi Chelsea unggul selisih gol.

Susunan Pemain

Chelsea: Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, David Luiz, Antonio Ruediger, Marcos Alonso; N'Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic; Pedro, Olivier Giroud, Eden Hazard.

Cardiff City: Neil Etheridge; Bruno Ecuele, Sean Morrison, Sol Bamba, Joe Bennett; Victor Camarasa, Harry Arter, Joe Ralls, Junior Hoilett; Bobby Reid; Danny Ward. (ptr)

Let's block ads! (Why?)



via CNN Indonesia https://ift.tt/2NcWtje
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment