Sunday, September 9, 2018

Badai Florence semakin kuat menuju ke Pesisir Timur AS

Jakarta, CNN Indonesia -- Badai Florence berubah menjadi angin topan pada Minggu (9/9)dan diperkirakan akan menguat dengan cepat menjadi ancaman besar pada pekan ini, saat melaju melintasi Atlantik tengah dengan kecepatan angin 120 kilometer per jam dengan kemungkinan pendaratan di Pantai Timur AS.

National Hurricane Center (NHC) di Miami, seperti dikutip Reuters, menyebutkan badai lain berupa badai tropis Issac juga berputar lebih jauh di Atlantik, dan bisa menjadi angin topan saat ia memperoleh kekuatan,


Dengan menyaksikan badai Florence, Gubernur Virginia, Carolina Utara, dan Carolina Selatan telah mengumumkan keadaan darurat, dan memperingatkan warga untuk mempersiapkan badai berbahaya.

Ramalan NHC menyebutkan Badai Florence akan terus menguat dan diperkirakan tetap menjadi badai besar yang sangat berbahaya hingga Kamis. Di jalurnya saat ini, badai bisa membuat pendaratan di sekitar Carolina pada Kamis atau Jumat mendatang.


Pusat badai berada di posisi 750 mil wilayah Tenggara Bermuda pada pukul 11.00, Minggu (9/9), dan akan bergerak antara Bermuda dan Bahama pada Rabu dan Kamis mendatang, sebelum mendekati Pantai Tenggara AS.

Badai Florence memengaruhi Bermuda dan mulai menjangkau bagian Pantai Timur AS, dan mengancam jiwa para peselancar, juga mengganggu aktivitas di pantai. (lav)

Let's block ads! (Why?)



via CNN Indonesia https://ift.tt/2CDSUOt
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment