Saturday, September 8, 2018

Rossi: MotoGP San Marino Sulit untuk Semua Pebalap

Jakarta, CNN Indonesia -- Valentino Rossi menegaskan MotoGP San Marino 2018 Minggu (9/9) ini bakal menjadi balapan yang amat sulit bagi semua pebalap.

Pebalap Movistar Yamaha itu gagal menembus tiga terdepan pada kualifikasi di Siruit Misano, Sabtu (8/9). The Doctor harus puas di posisi start ketujuh.

Tak hanya Rossi yang meraih posisi grid kurang memuaskan. Marc Marquez berada di peringkat kelima setelah sempat mengalami kecelakaan di kualifikasi.

Sementara itu pole position diraih Jorge Lorenzo, start kedua dan ketiga masing-masing direbut Jack Miller dan Maverick Vinales. Posisi keempat diraih Andrea Dovizioso.
Jorge Lorenzo raih pole position di MotoGP San Marino. (Jorge Lorenzo raih pole position di MotoGP San Marino. (Foto: AFP PHOTO / ANDREAS SOLARO)
"Benar bahwa ada lima pebalap yang sangat cepat, tapi saya juga punya kecepatan yang bagus. Dengan demikian, ini akan menjadi balapan yang sangat sulit, sangat berat bagi semua pebalap."

"Di [Sirkuit] Misano amat sulit karena Anda tak ada waktu lagi untuk bisa bangkit. Sirkuitnya sulit dengan trek yang sempit," ungkap Rossi seperti dikutip dari Crash.

Rossi sendiri mengakui harus membuat hasil yang fantastis untuk bisa meraih podium dari posisi start ketujuh.

"Saya membuat beberapa lap yang bagus [pada kualifikasi], tapu bukan lap yang sempurna. Saya membuat sejumlah kesalahan, dan saya masih bisa meraih posisi yang lebih baik di kualifikasi."

"Membalap pada posisi start di baris ketiga [start ketujuh] bakal sangat sulit. Namun di sisi lain, saya memiliki kecepatan yang bagus. Kami mengalami peningkatan dalam keseimbangan motor dan saya punya perasaan yang bagus dengan motor menggunakan ban baru," kata Rossi.

The Doctor pun mengakui sulit untuk mengulang kenangan manis pada 2014 ketika ia berhasil memenangkan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano.

Balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (9/9) malam ini, bisa disaksikan secara live streaming di CNNIndonesia.com. (bac)

Let's block ads! (Why?)



via CNN Indonesia https://ift.tt/2O0JIET
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment