Jakarta, CNN Indonesia -- Jorge Lorenzo akan menempati posisi start terdepan pada balap MotoGP 2018 setelah mencatatkan waktu terbaik, satu menit 31,629 detik pada sesi kualifikasi, Sabtu (8/9). Lorenzo mempertajam catatan waktunya menjelang akhir sesi kualifikasi. Sebelumnya Lorenzo telah mencatatkan waktu satu menit 31,763 pada paruh pertama Q2 dan sudah memastikan diri sebagai pebalap tercepat. Jack Miller yang tampil cukup bagus pada sesi latihan bebas ketiga menempati posisi start kedua di belakang Lorenzo. Maverick Vinales memberikan kejutan menjelang akhir sesi kualifikasi. Pebalap Yamaha itu berhasil memacu motor lebih kencang dan memastikan posisi start ketiga atau urutan terakhir di baris start pertama. Andrea Dovizioso menempati posisi start keempat di depan Marc Marquez. Sang pemimpin klasemen pebalap MotoGP 2018 sempat mencatatkan waktu terbaik ketika sesi kualifikasi baru memasuki menit kelima. Setelah torehan waktunya dikalahkan Lorenzo, Marquez berupaya keras untuk kembali menjadi yang tercepat. Namun pemilik empat gelar MotoGP itu justru terjatuh ketika sesi kualifikasi memasuki menit ketujuh. Serupa dengan Marquez, Cal Crutchlow juga terjatuh dalam sesi kualifikasi dan harus puas menempati urutan keenam pada start MotoGP San Marino. Valentino Rossi yang tidak pernah menempati urutan teratas pada saat kualifikasi harus puas sekadar menempati urutan ketujuh. Catatan waktu Rossi yang terpaut hampir 0,4 detik dari Lorenzo membuatnya start dari baris ketiga bersama dengan Danillo Petrucci dan Johann Zarco. Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2018 1. Jorge Lorenzo 1 menit 31,629 detik 2. Jack Miller +0,287 3. Maverick Vinales +0,321 4. Andrea Dovizioso +0,374 5. Marc Marquez +0,387 6. Cal Crutchlow +0,396 7. Valentino Rossi +0,399 8. Danilo Petrucci +0,507 9. Johann Zarco +0,621 10. Alex Rins +0,709 11. Dani Pedrosa +0,740 (nva) Let's block ads! (Why?) via CNN Indonesia https://ift.tt/2NWRQq4 |
0 Comments:
Post a Comment