Jakarta, CNN Indonesia -- Popularitas, kekayaan, dan kemewahan memang tak selalu buat orang bahagia. Faktanya, ada sederetan artis Hollywood yang mengalami depresi dan sempat ingin bunuh diri, meski kariernya sukses dan hidup berkelimpahan. Namun, tak selamanya penyakit mental berhasil menenggelamkan seseorang. Beberapa dari mereka berhasil menanganinya, seperti para pesohor di bawah ini. Robbie WilliamsPenyanyi Inggris Robbie Williams mengaku telah bertarung dengan depresi sejak usia 19 tahun. Williams mengidap kecemasan, ketakutan berlebih terhadap berat badan, dan demam panggung. Sempat sembuh dan kambuh, Williams direhabilitasi pada 2007. Sayangnya, Februari 2018 lalu pelantun Angels ini kembali jatuh. Ia mendeskripsikan pergumulannya sebagai 'sebuah penyakit yang ingin membunuh dirinya dan selalu menggaung di kepalanya'. Namun pria 44 tahun ini tak pernah menyerah. Ia juga bertekad merawat diri dengan lebih hati-hati. "Berbagai hal yang saya alami buat saya hampir bunuh diri beberapa kali. Namun, dengan kasih karunia Tuhan saya tetap bertahan," katanya.  Robbie Williams. (REUTERS/Carl Recine) | Dwayne JohnsonAktor yang dikenal sebagai The Rock ini menyebut telah berjibaku dengan depresi sejak usia 15 tahun. Kondisi itu dimulai ketika ia menyaksikan ibu kandungnya mencoba menabrakan diri di tengah jalan yang ramai. Masalah keluarga dan kesulitan ekonomi jadi pemicunya. Seakan badai terus menerpa, mimpi aktor bertubuh kekar ini untuk jadi pemain bola pupus. Kontraknya dengan Canada Football League diputus hanya dalam satu tahun. Bintang Fast & Furious ini juga mengaku pernah dikeluarkan dari kampus karena IPK jauh di bawah rata-rata. Tak lama, ia putus cinta dengan kekasihnya. Namun rentetan pengalaman pahir justru membuat Johnson semakin kuat. Kepada CNBC, Dwayne Johnson menyebut kunci untuk menghadapi masa kelamnya adalah menemukan kekuatan batin dan tidak takut untuk terbuka kepada orang lain.  Sempat mengalami masa lalu kelam, Dwayne Johnson kini tercatat sebagai aktor termahal. (REUTERS/Mario Anzuoni) | Lady GagaJuni 2018 lalu, Lady Gaga mengungkap kisah gangguan mental yang pernah ia alami. Ditulis Teen Vogue, pengalaman pahit pernah diperkosa dan ketenaran yang luar biasa membuat hidupnya tidak seimbang. Penyanyi bernama asli Stephanie Germanotta ini bahkan pernah memiliki keinginan dan terobsesi untuk bunuh diri selama empat tahun terakhir. Hal itu kian membaik setelah berkonsultasi ke psikiater. Terbuka dengan tim psikiater membantu pelantun Born This Way itu kembali merasakan perhatian dan kasih sayang yang tulus. Ia merasa menyimpan rahasia tentang depresinya malah membuat penyanyi ini semakin sakit. Ia pun mendorong para pejuang depresi untuk saling terbuka dengan perasaan yang dialami. Johnny DeppAktor Pirates of The Carribean ini tak luput dari depresi. Serangkaian cobaan dalam kehidupan pribadi dan profesionalnya menjadi pemicu perasaan tersebut. Depp mengaku pernah mengalami masa sulit dalam pernikahannya dengan Amber Heard berujung perceraian. Keduanya saling tuduh soal tindak kekerasan dalam rumah tangga. Selain itu, Depp kembali ke meja hijau akibat masalah dengan mantan manajernya dalam gugatan hukum senilai US$25 juta. Dalam menghadapi cobaan ini, Depp mengungkapkan bahwa introspeksi diri menjadi salah satu kuncinya. "Saya terus berusaha mencari tahu apa yang telah saya lakukan sampai seperti ini, saya mencoba bersikap baik dengan semua orang," ucap Depp
 Kasus perceraian dengan Amber Heard sempat membuat Johnny Depp frustasi. (REUTERS/Suzanne Plunkett) | Hayley WilliamsVokalis Paramore ini mengalami jatuh bangun dalam hidup. Bertunangan dengan Chad Gilbert, punya karier yang bagus, dianugerahi sederet penghargaan yang prestisius membuat hidup Williams terlihat sempurna. Namun ia mengaku merasakan stres dan depresi kala rumah tangganya hancur pada 2017 lalu. Pun, basis Paramore Jeremy Davis hengkang dan menuntut royalti atas lagu yang ia buat selama masih di band tersebut. Tak kuasa menahan, Williams tumbang dalam depresi. Namun, musik dan pertemanan menjadi kekuatannya untuk bangkit. "Saya mencintai musik dan teman-teman saya, jadi dalam kapasitas apapun saya rasa dua hal ini yang akan membuat saya tetap bertahan, untuk tetap hidup," tambahnya. [Gambas:Youtube] Masalah kesehatan mental jangan dianggap enteng. Jika Anda pernah memikirkan atau merasakan tendensi bunuh diri, mengalami krisis emosional, atau mengenal orang-orang dalam kondisi itu, Anda disarankan menghubungi pihak yang bisa membantu, misalnya saja Komunitas Save Yourselves https://ift.tt/2JhDqmc, Yayasan Sehat Mental Indonesia melalui akun Line @konseling.online, atau Tim Pijar Psikologi https://ift.tt/2sJNKbg (tsy/end) Let's block ads! (Why?) via CNN Indonesia https://ift.tt/2O8CHCc |
0 Comments:
Post a Comment