Friday, September 14, 2018

Lelang Dua Jam, Sumbang Rp5,59 Miliar untuk Lombok

Jakarta, CNN Indonesia -- Para pengusaha berebut beli benda lelang untuk gempa Lombok di acara Malam Dana Gempa Lombok Sumbawa. Acara ini diadakan oleh Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Tuan Guru Bajang menggelar sekaligus untuk meluncurkan buku TGBNomics, Jumat (14/9).

Barang-barang atlet asal NTB, hingga sepeda yang digunakan Presiden Joko Widodo ketika berkunjung ke Lombok ikut dilelang dan dihargai jutaan hingga miliaran. Panggung juga ikut dimeriahkan oleh penampilan Elek Yo Band, yang anggotanya terdiri dari menteri-menteri Kabinet Kerja.

Lelang dimulai dengan sepeda hitam Jokowi yang dibuka dengan Rp600 juta. Ketua Umum KADIN Rosan Roeslani menerima tawaran itu. Tapi tak sampai satu menit, Jonathan, perwakilan dari Tahir Foundation menyatakan siap menggelontorkan Rp1 miliar.

"Kalau Pak Rosan Rp600 juta, mohon maaf pak saya Rp1 miliar," kata Jonathan.

Palu pun diketok tiga kali dan Tahir Foundation resmi menyumbang dana Rp1 miliar bagi Lombok melalui pelelangan sepeda malam ini.

Lelang dilanjutkan dengan lagu Manis dan Sayang yang akan didendangkan Elek Yo Band. Band yang terdiri dari menteri Kabinet Kerja ini terjadi sudah berhasil mengumpulkan Rp21 miliar bagi korban Lombok.

Lagu Manis dan Sayang akhirnya dinyanyikan setelah berhasil mengumpulkan Rp850 juta kumpulan dari Tahir Foundation, Rosan Roeslani, dan pengusaha NTB.

Suasana lelang menghangat ketika sepeda TGB turut dilelang. Sepeda itu memiliki kisah tersendiri bagi Gubernur NTB ini karena pernah dipakai dari Surabaya ke Sarangan, Bromo, bahkan dari Bima hingga ke Mataram.

Sepeda yang dibuka harga dengan Rp400 juta ini akhirnya terjual kepada Arief dan Adit dari Gili Trawangan senilai Rp500 juta. Sepeda ini bahkan disebut bakal ditaruh di Museum Gili Trawangan.

Item panas lainnya adalah sepatu pertama pelari Lalu Zohri yang bahkan menemaninya menjadi juara dunia di Finlandia beberapa waktu lalu.

Sepatu putih yang ia tanda tangani akhirnya terjual kepada Istri TGB, Erica Majdi seharga Rp50 juta.

Banyak item dan lagu lainnya yang turut dilelang malam ini. Secara keseluruhan, acara berdurasi lebih dari dua jam ini berhasil mengumpulkan Rp5,519 miliar bagi korban gempa Lombok. (eks)

Let's block ads! (Why?)



via CNN Indonesia https://ift.tt/2p7gRnu
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment