Liputan6.com, Jakarta - Ada tiga kebutuhan dasar dari milenial yakni pangan, sandang, dan internet. Internet telah menjadi bagian penting dari setiap milenial sejak awal 2000-an. Menurut laporan dari Time, properti (papan) tidak lagi menjadi kebutuhan utama milenial karena harganya yang tak masuk akal. Maka tak heran apabila generasi milenial selalu mencari koneksi internet (akses WiFi gratis), termasuk ketika traveling. Dengan hadirnya media sosial pun membuat internet semakin diperlukan saat melancong ke negeri orang, baik untuk penggunaan kasual maupun profesional. Nah, bagi kamu yang sangat memerlukan koneksi internet, tentunya harus memilih lokasi wisata yang memiliki banyak akses WiFi gratis. Mengutip keterangan dari Traveloka, Minggu (9/9/2018), berikut adalah lima kota di dunia dengan titik WiFi gratis terbanyak. 1. New York New York adalah kota yang tidak pernah tidur, jadi wajar apabila koneksi WiFi di kota ini dapat diakses secara gratis oleh siapa pun. Kamu dapat menemukan akses WiFi gratis di berbagai taman-taman hijau yang tersebar di New York. :strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2327299/original/071971000_1534064963-20180811_173125.jpg) Mulai dari Central Park, Prospect Park, Flushing Meadows Corona Park, dan masih banyak taman-taman lainnya. Jadi, kamu dapat menikmati rindangnya pepohonan dengan angin sepoi-sepoi sambil update di media sosial. 2. Seoul Seoul telah lama menyandang predikat kota tercanggih di dunia. Kota Seoul bahkan memiliki koneksi internet tercepat di dunia, sehingga wajar apabila banyak gamer online profesional yang berasal dari Korea Selatan. :strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1834463/original/034654300_1516159389-IMG_20180112_125357.jpg) Kamu dapat menemukan berbagai akses WiFi gratis di berbagai tempat populer di Seoul seperti di airport, teman-taman umum, atau di seluruh kawasan Gangnam. Let's block ads! (Why?) https://ift.tt/2O0W8g4 |
0 Comments:
Post a Comment